Siapa sih yang nggak kenal Park Shin Hye? Yaaa… banyak, sih. Hahaha. Tapi, buat kamu pecinta Drama Korea, pastinya sudah nggak asing lagi sama Park Shin Hye yang membintangi salah satu drama legendaris, The Heirs, bareng Lee Min Ho.
Setelah berperan di film “ALIVE” bareng Yoo Ah In, kali ini Park Shin Hye comeback lagi lewat film kesekiannya berjudul “The Call”. Mungkin juga udah ada Kawan Muda yang tipis-tipis liat spoiler dari film ini. Karena, setelah ngelihat beberapa review-nya, banyak banget yang merasa amaze sama film yang dirilis sama Netflix ini. Film ini di adaptasi dari film “The Caller” yang dirilis tahun 2011 lalu.
Jadi, “The Call” ini nyeritain tentang dua wanita yang terhubung lewat sebuah telepon dari waktu yang berbeda. Cerita bermula dari Park Shin Hye yang kembali ke rumah keluarganya. Ketika menyambungkan telepon, Park Shin Hye mendapat panggilan dari seorang wanita asing.
Ternyata mereka tinggal di rumah yang sama, namun dalam dunia berbeda yang berjarak 20 tahun. Dari telepon itulah, satu persatu peristiwa menegangkan dimulai. Ada salah satu tagline menarik yang ditonjolkan dari film ini, Kawan Muda. Tagline tersebut adalah, “Sekali ditelpon pembunuh berantai…. sejak itu ia akan memburu masa lalu.”
Film ber-genre misteri thriller ini cocok banget ditonton sama Kawan Muda yang pengin nonton film, tapi berasa lagi naik roaller coaster. Karena, sepanjang film kamu akan disuguhkan banyak banget peristiwa menegangkan yang bakal buat kamu merinding sendiri!
Penulis : Anneke
Editor : Zella
Refrensi : klikseleb