I Wish You Cheated : Mewakili Banget Nggak Sih?

Kawan Muda, pernah nggak sih pisah gitu aja? Bahkan pisah tapi nggak bisa ngebenci dia karena emang nggak ada kesalahan yang jelas? Nah, senasib nih sama karyanya Alexander Stewart yang baru aja released minggu lalu. Tepatnya tanggal 9 Agustus kemarin. Udah lewat seminggu, tapi tiap Ume dengerin masih aja ngena gitu. Soalnya lagu ini emang relate banget buat yang pengen cepet-cepet move on, tapi malah kejebak dan disitu-situ aja soalnya sadar kalau emang dia yang terbaik. Sampai-sampai berharap dia ngelakuin hal jahat aja biar kitanya bisa benci, sampai akhirnya move on deh. Dari judulnya aja udah keliatan banget ya, I Wish You Cheated.

Nah, ngomongin soal karya Alexander yang ngena ini, ternyata ditulisnya nggak sendirian loh, Kawan Muda. Ada juga bantuan dari Adam Yaron, Thomas Michel, Rollo, dan juga trio TMS asal United Kingdom yang sekaligus menjadi produser dari lagu ini. Lagu ini adalah single Alexander yang lyric video-nya berhasil mencapai 345.000 views di salah satu platform digital, loh, Kawan Muda. Nggak cuman itu, di platform warna hitam berinisial T pun lagu ini sering bermunculan. Bahkan video yang memakai lagu ini sudah mencapai 2806 postingan dalam waktu 6 hari. Keren banget ya!

Di bagian awal, Kawan Muda bisa dengerin suara piano yang semakin memberi kesan deep di lagu ini, ditambah Alexander Stewart yang ngegambarin gimana perasaan anxious dan sedihnya pasca perpisahan. Nggak cuman itu aja, Kawan Muda, tapi seiring berjalannya lagu, kesan dramatisnya tuh bakal makin kerasa. Apalagi waktu chorus, ada liriknya yang bilang kalau “I wish you would’ve cheated, and smashed my heart to pieces. I wish I had a reason, I could hate your guts for leavin.” intinya tuh tentang harapan kalau pasangannya mending selingkuh aja, supaya ada alasan buat benci sama dia yang udah pergi. Duh, mewakili banget kan, Kawan Muda?

Penulis : UC Are

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top